5 Manfaat Musik Klasik Bagi Tumbuh Kembang Balita

20 April 2018

Pernahkah Anda mendengar tentang manfaat musik klasik bagi perkembangan balita? Sejumlah ahli berpendapat bahwa menyimak musik klasik secara rutin berdampak positif pada anak usia dini. Pendapat tersebut bukanlah sesuatu yang baru. Kajian mengenai manfaat musik klasik sudah berlangsung selama beberapa dekade terakhir.

Tidak sedikit bukti yang berhasil dihimpun oleh para ahli. Hasilnya menunjukkan bahwa musik klasik memengaruhi fungsi otak anak. Adapun sejumlah manfaat musik klasik bagi buah hati Anda, antara lain sebagai berikut.

Menenangkan Anak

Manfaat Musik Klasik

nouvelles.umontreal.ca

Manfaat musik klasik yang paling menonjol dan paling disukai orang tua adalah untuk mengatasi balita yang rewel, sulit dikendalikan, dan sering menangis. Berbeda dari lagu kebanyakan, musik klasik memiliki efek yang menenangkan jiwa dan pikiran.

Nada yang indah dengan ritme yang teratur pun sangat baik bagi si kecil yang mengalami kesulitan tidur. Musik ini akan membuat mereka lebih rileks. Selain meningkatkan daya ingat, musik klasik juga dimanfaatkan sebagai terapi pada anak yang menderita trauma secara emosional.

Meningkatkan Kecerdasan

Manfaat Musik Klasik

wholefamilieswv.com

Mendengarkan musik klasik merupakan salah satu kebiasaan yang mendukung proses tumbuh kembang anak. Dalam sebuah jurnal yang diterbitkan Psychological Science, E. Glenn Schellenberg  dari University of Toronto menyebut bahwa musik dan piano efektif meningkatkan IQ anak.

Penelitian tersebut mendukung teori Dr. Alfred A. Tomatis mengenai Mozart Effect. Di mana musik klasik dipercaya mampu merangsang perkembangan otak. Meski teori tersebut mengundang kontroversi, tetapi banyak bukti yang menunjukkan bahwa anak yang sedari kecil diperkenalkan dengan musik cenderung lebih cerdas dari teman sebayanya.

Memengaruhi Suasana Hati

Manfaat Musik Klasik

novakdjokovicfoundation.org

Hasil penelitian yang dilakukan American Music Therapy Association menyebut bahwa mendengar musik klasik dapat membantu tubuh untuk merangsang produksi hormon endorphin yang berfungsi menciptakan rasa bahagia pada seseorang.

Musik klasik tidak hanya sekadar hiburan, melainkan berperan sebagai pengendali suasana hati. Jangan heran jika anak yang sering mendengar musik klasik jauh lebih sehat secara mental, bahagia, dan bersemangat. Si kecil pun akan terbiasa untuk mengontrol emosi mereka dengan baik.

Lebih Mudah Menyerap Pelajaran

Manfaat Musik Klasik

media2.s-nbcnews.com

Profesor dari The University of Kansas, Christoper Johnson menyatakan bahwa tak ada salahnya untuk memperkenalkan musik pada anak sejak dini. Pasalnya, ada perbedaan yang cukup mencolok antara anak yang terbiasa mendengarkan musik klasik dengan yang tidak.

Perbedaan keduanya terletak pada penyerapan materi, utamanya pelajaran matematika dan bahasa.  Ada korelasi yang kuat antara musik dengan bahasa. Seorang anak yang terbiasa mendengar musik klasik lebih cepat berbicara, kemampuan membacanya pun di atas rata-rata. Mereka juga akan tumbuh sebagai pendengar yang baik dan tidak mudah lupa.

Penyeimbang Otak Kanan dan Kiri

Manfaat Musik Klasik

images.parents.mdpcdn.com

Percaya atau tidak manfaat musik untuk perkembangan anak sangatlah besar. Musik klasik berperan sebagai penyeimbang antara otak kanan dan kiri. Kebanyakan anak yang dilahirkan hanya menggunakan salah satu bagian otaknya. Namun, dengan memperdengarkan musik klasik sejak dini, lambat laun fungsi otak akan sama kuat.

Musik berpengaruh pada motorik anak, meningkatkan jaringan dan pencitraan otak yang merupakan fungsi dari otak kanan. Musik klasik juga berperan dalam mengembangkan kecerdasan spasial, yakni kecerdasan dalam menangkap, memahami, dan memvisualisasikan ruang dan unsur yang mengikuti, seperti warna, bentuk, dan garis. Kecerdasan ini sangat penting dalam membentuk kreativitas anak.

Wah, ternyata banyak sekali manfaat musik klasik yang sangat dibutuhkan anak selama proses tumbuh kembang. Agar pertumbuhan buah hati Anda berjalan maksimal, segera kenalkan si kecil dengan musik klasik dan ajari mereka alat musik.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Leave a reply
5 Kesalahan Mendidik Anak yang Kerap Dilakukan Orang Tua7 Keterampilan Sosial yang Penting Dikuasai Si Kecil

Leave Your Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Free Call

We are pleased to answer all your questions
+62 888 1 800 900
Live Chat via Whatsapp!