Kehidupan anak tidak jauh-jauh dari bermain. Kegiatan bermain biasanya dilakukan di sekolah bersama teman ataupun di rumah bersama keluarga. Tapi kalau di dua tempat itu, anak bisa merasa jenuh juga. Di libur sekolah yang sudah mau usai ini, ajaklah mereka ke tempat main anak terbaru di Jakarta berikut ini. Tempatnya seru, anak-anak juga bisa bertemu banyak teman dan melatih skill sosialnya.
Bounce Street Indonesia
Via Team Curious
Untuk anak yang aktif bergerak dan menyukai olahraga, ada tempat main anak Bounce Street Indonesia yang mengusung permainan trampolin. Ukuran trampolin di sini sangat besar hingga bisa dimainkan bersama-sama. Selain anak, tempat ini juga terbuka untuk dewasa.
Tidak perlu mengkhawatirkan keamanannya karena ada banyak matras pelindung dan staff yang siap membantu. Sambil bermain trampolin, anak bisa melatih motorik kasar dan menjaga keseimbangan. Di sini, anak-anak juga dijelaskan tentang ilmu gravitasi bumi sederhana.
Houbii Urban Adventure Park
Tempat bermain anak berikutnya adalah Houbii Urban Adventure Park yang ada di Kebayoran Lama. Sesuai dengan namanya yang berunsur petualang, tempat bermain ini sengaja dibuat outdoor dan diisi dengan wahana menantang yang sudah didesain khusus untuk anak-anak. Ukurannya pas dan pastinya sudah terjamin keamanannya. Anak-anak akan diajak untuk melompat, memanjat, meluncur, dan masih banyak lagi.
Fanpekka
Tempat main anak yang satu ini berada di dalam mall, tepatnya AEON Mall Jakarta Garden City. Fanpekka didesain dengan konsep musim dingin di Finlandia. Wahanan permainannya beragam mulai dari kolam bola hingga replika Kastil Olavinlinna.
Di dalam replika kastil, anak-anak bisa mencari pintu rahasia dan melewati halang rintang. Selain permainan, Fanpekka juga menyediakan DIY Corner untuk si kecil yang suka membuat kerajinan tangan.
Kitchen Magic
Jika anak suka main masak-masakan di rumah, kini saatnya upgrade skill ke kelas memasak sambil bermain di Kitchen Magic. Kegiatan yang ditawarkan di sini adalah mendekorasi kue kering dan memasak. Anda bisa dengan tenang membiarkan anak menikmati aktivitas memasak karena ada staff yang mengawasi dan mengajari. Siapa tahu anak-anak Anda memang memiliki minat dan bakat dalam dunia memasak. Seru, ya?
Edokko
Via Grid ID
Belum berkesempatan pergi ke Jepang? Tenang dulu, Anda bisa ajak anak ke Edokko, taman bermain anak yang memiliki nuansa Jepang di dalam Lippo Mall Puri. Wahana permainan dan aktivitas di sini pun berbau Jepang. Misalnya saja kegiatan sumo, kaligrafi khas Jepang, seluncuran di Gunung Fuji, kolam bola raksasa dengan tema Kastil Himeji, dan masih banyak lagi.
Oh ya, bukan sekedar bermain, anak-anak juga bisa menyewa kimono khas Jepang untuk digunakan sambil bermain ataupun berfoto di spot yang Instagramable.
Youreka Kids Farm
Tidak perlu jauh-jauh berkunjung ke peternakan di desa untuk bisa mendapatkan pengalaman seru berternak hewan. Cukup datang ke Youreka Kids Farm yang ada di area Kuningan, Jakarta. Anak-anak bisa bermain role play sebagai peternak. Kegiatannya ada memberi makan hingga memproses bahan makanan segar dari peternakan dan juga main di kolam bola.
Yang lucunya, hewan-hewan ternak di sini bukanlah hewan asli melainkan boneka. Suasana jadi bersih, tidak bau, serta menggemaskan. Sangat cocok untuk memperkenalkan anak kepada dunia peternakan sebelum membawanya ke peternakan sungguhan di tempat wisata lain.
Aloha Kids Club PIK 2
Tempat bermain untuk anak terbaru di Jakarta berikutnya berada di kawasan PIK 2 bertajuk Kids Club dan Aloha Playground. Suasana yang dihadirkan adalah konsep pantai, lengkap dengan pasir sungguhan. Pilihan mainannya pun cukup menarik mulai dari ayunan, trampolin, dan seluncuran dalam aneka bentuk. Usai bermain, Anda dan anak-anak bisa langsung menikmati makanan dan minuman dari berbagai tenant sambil menikmati suasana pantai tanpa perlu jauh-jauh ke Bali.
Demikian 7 tempat main anak terbaru di Jakarta. Yuk, ajak anak-anak ke sana di akhir pekan supaya motoriknya terlatih dan tidak terus menerus bermain gadget!
How useful was this post?
Click on a star to rate it!
Average rating 4.9 / 5. Vote count: 931
No votes so far! Be the first to rate this post.