Gangguan Pada Anak Yang Bisa Ganggu Belajarnya

15 August 2020

Ketika anak-anak belajar, terkadang mereka memiliki gangguan yang harus dihindari ketika anak belajar, dan untuk itu kita harus pastikan bahwa anak tersebut tidak terganggu dengan hal hal tersebut, anak yang mengalami kesulitan belajar tentu saja akan mendapatkan nilai yang tidak bagus atau tidak memuaskan, tetapi itu bukan berarti si kecil tersebut bodoh, tetapi dikarenakan kita sebagai orang tua tidak menyadari apa gangguan yang anak kita alami dan terus menyuruh si kecil untuk belajar terus menerus, tentu saja itu bukanlah hal yang tepat yang harus kita lakukan, dan ini adalah beberapa gangguan pada anak yang bisa ganggu belajarnya mereka.

Ketika anak mengalami gangguan belajar hal tersebut akan membuat si kecil mengalami kesulitan ketika mereka berada di sekolah, dan guru maupun orang tua jika tidak bisa memperhatikan hal tersebut maka mereka akan menganggap bahwa anak tersebut terlihat seperti pemalas.

Jika si kecil terlihat malas belajar, maka kita harus mencaritahu apa penyebab dari si kecil menjadi tidak mau belajar, dan berikut ada beberapa gangguan yang bisa membuat anak kita tidak fokus belajar.

Disleksia

Disleksia merupakan salah satu gangguan ketika membaca, anak yang mengalami disleksia akan kesulitan untuk menggenali huruf, dan membuat mereka sulit mengeja dan juga membaca, dan membuat beberapa huruf tertukar seperti p terkadang dibaca menjadi q dan juga sebaliknya.

Anak yang mengalami hal tersebut mengalami kesulitan yang membuat mereka kurang memahami kalimat yang dibaca maupun didengar, ketika mereka menyusun kalimat, mereka sulit mengingat dan membuat mereka tidak mengerti hal tersebut.

Diskalkulia

Anak yang sedang mengalami kesulitan ketika sedang belajar maka ia bisa mengalami diskalkulia, dan tentu saja hal tersebut membuat si kecil kesulitan berhitung dan segala sesuatu yang berhubungan tentang matematika.

Diskalkulia membuat si kecil mengalami kesulitan mengel angka, dan tentu saja hal tersebut membuat anak tersebut tidak dengan mudah ketika mereka menghitung uang maupun membaca jam dan beberapa penderita hal ini kesulitan membaca arah dan tidak mengerti notasi musik.

Disgrafia

Hal ini merupakan hal yang berhubungan mengenai gangguan menulis, anak dengan disgrafia biasanya mengalami pada motorik mereka dan membuat mereka kesulitan untuk menulis.

Disgrafia sendiri dapat dilihat dari beberapa gejala yanbg muncul dimana ketika si kecil sulit memegang pensil maupun pulpen, dan juga ketika si kecil sedang menulis.

Pada saat menulis, anda bisa melihat hurufnya memiliki ukuran yang berbeda-beda, huruf besar dan kecil yang tercampur-campur, serta tulisan yang tidak sesuai.

Gangguan pendengaran

Gangguan pendengaran membuat anak sulit memahami hal yang orang bicarakan kepada mereka, dan hal itu bisa saja terjadi karena ada gangguan koordinasi pada telinga dan otak si kecil yang membuat penderita hal ini sering salah dengar dan menerima informasi yang berbeda.

Selain itu, anak tersebut biaasanya bingung bagaimana mereka menentukan asal suara yang datang.

Hal ini bisa saja terjadi dan membuat ketika mereka sekolah tidak bisa memahami pelajaran di sekolah maupun ketika sedang dibicarakan oleh orang tua mereka.

Gangguan visual

Ketika seseorang mengalami gangguan visual, maka si kecil akan menderita kesulitan dalam memahami sebuah informasi yang mereka akan lihat, seperti sulitnya menggambar atau meniru tulisan sesuatu.

Anda bisa mengenali gangguan ini jika anak sulit mengenal bentuk yang anda sudah ajarkan, dan kesulitan ketika anda meminta si kecil memotong atau mengguntik bentuk sesuatu, dan hal ini anda juga bisa perhatikan dimana ketika si kecil memegang pulpen dengan kuat dan juga koordinasi antara mata dan tangan yang tidak sesuai.

 

Ketika anak anda mengalami kesulitan seperti ini, anda tentu saja akan mencari tahu bagaimana mengobati, dan tentu saja ketika hal tersebut terjadi, anda bisa membantu anak anda dengan membawa anak anda ke dokter terdekat, hal tersebut tentu saja akan membuat anak anda bisa menyelesaikan masalah gangguannya dan bisa membuat mereka belajar dengan baik dan benar.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Leave a reply
Aktivitas Bersama Si Kecil Agar Tidak BosanKemerdekaan Indonesia Wajib Anak Ketahui

Leave Your Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Free Call

We are pleased to answer all your questions
+62 888 1 800 900
Live Chat via Whatsapp!